Selamat Pagi Readers! Salam SEMANGAT!
Perkenalan awal dengan java sudah selesai. Perkenalan mulai dari asal usulnya, pengertiannya serta perkembanganya. perkenalan ini sudah saya bagi dalam 3 part (bagian) yang dapat di baca pada link berkut:
Artikel kali ini akan bercerita tantang JDK & JRE bukan (Jagung Demak Krenyes or Jagung Renyah Enak :)). JDK merupakan kepanjangan dari Java Development Kit yang mempunyai fungsi untuk mengkompilasi kode-kode java menjadi aplikasi java. Tanpa adanya JDK maka kode-kode java sudah di buat tidak akan bisa di jadikan aplikasi berbasis Java. Sedangkan JRE mempunyai kepanjangan Java Runtime Environtment yang merupakan komponen utama yang bertugas untuk menjalankan aplikasi berbasis Java. Aplikasi java dapat berjalan di suatu perangkat komputer apabila di perangkat komputer tersebut sudah terinstal JRE. Kedua komponen utama penyusun dalam pembuatan aplikasi java ini dapat di download secara gratis pada situs resmi Oracle.
Jadi kesimpulannya adalah, JDK dan JRE mempunyai hubungan erat dalam pengembangan aplikasi berbasis Java. Tanpa adanya JDK kode-kode java tidak dapat di kompilasi menjadi aplikasi java dan tanpa adanya JRE aplikasi java yang sudah ada tidak dapat di jalankan. Oleh karena itu keduanya tidak dapat di pisahkan dalam hal pengembangan aplikasi berbasis Java.
Sekian artikel kali ini, semoga bermanfaat. Edisi yang akan datang tentu masih akan membahas lebih dalam mengenai Java 🙂
Salam Hangat